Langkah Registrasi Akun SIMPKB Untuk GTK Baru Yang Belum Mengikuti UKG Untuk Akses Program Guru Belajar Seri PPPK

Registrasi Akun SIMPKB
https://paspor-gtk.belajar.kemdikbud.go.id/

Langkah Registrasi SIMPKB Untuk GTK Baru Yang Belum Mengikuti UKG Untuk Akses Program Guru Belajar Seri PPPK.
Rekrutmen Guru PPPK untuk menjadi ASN tahun 2021 berbeda dengan tahun sebelumnya. Pada tahun ini akan diadakan suatu program pembekalan bagi calon pendaptar seleksi guru PPPK dengan nama Guru Belajar Seri Pegawai pemerintah dengan perjanjian Kerja (PPPK).

Program tersebut berisi fasilitas untuk membekali calon pendaftar berupa pengetahuan, keterampilan dan latihan-latihan soal sebagai persiapan menghadapi test.

Sebagai syarat dapat mengikuti program Guru Belajar seri PPPK ini adalah semua guru Non PNS dan sudah memiliki akun SIMPKB.

Namun pada kenyataannya di lapangan masih banyak guru honorer yang belum memiliki akun SIMPKB dan belum mengikuti UKG (Uji Kompetensi Guru).

Bagi PTK baru dan belum UKG harus melakukan Registrasi Akun agar dapat mengikuti program Guru Belajar seri PPPK. langsung saja simak langkah-langkahnya di bawah ini.

Cara Registrasi Akun SIMPKB Untuk GTK Baru yang belum UKG

Langkah 1

Kunjungi web site https://gtk.belajar.kemdikbud.go.id/ Portal Layanan Program GTK Kemendikbud atau klik disini

Langkah 2

Setelah halaman terbuka, disana terdapat 2 menu utama. silahkan anda pilih menu Pencarian Data GTK. hal ini dilakukan untuk mengetahui nomor UKG anda. Lebih jelasnya perhatikan gambar berikut.

Registrasi Akun SIMPKB


Langkah 3

Masukan masukan Nama GTK, provinsi dan kota pada kolom yang tersedia dengan benar. kemudian klik tombol Cari GTK. Lihat gambar.

Registrasi Akun SIMPKB


Langkah 4

Tunggu beberapa saat sampai halaman menampilkan sejumlah nama dari hasil pencarian. Disana akan muncul DATA GTK, SATMINGKAL dan STATUS. Pastikan nama yang anda cari sudah benar. kemudian copy/salin No. Peserta UKG untuk nanti digunakan dalam Registrasi akun.

Registrasi Akun SIMPKB


Langkah 5

Buka menu Registrasi Akun GTK. Selanjutnya masukan No. Peserta UKG yang sudah anda salin tadi dan tanggal lahir anda pada kolom yang tersedia. Setelah itu centang kotak saya bukan robot dan Klik Register.

Registrasi Akun SIMPKB

Registrasi Akun SIMPKB


Langkah 6

Simpan dan cetak Akun PKB anda secara mandiri dengan baik untuk nantinya diserahkan ke Dinas Kabupaten untuk diverifikasi. Setelah terverifikasi segera lapor ke ketua komunitas KKG/MGMP naungan anda untuk dimasukan anggota komunitas.

Registrasi Akun SIMPKB


Jika suatu waktu anda lupa password maka dapat melakukan reset password melalui ketua komunitas KKG/MGMP dan admin P4TK naungan anda.

Demikian barangkali langkah Registrasi Akun SIMPKB untuk GTK baru dan belum UKG yang dapat saya bagikan. selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Belum ada Komentar untuk "Langkah Registrasi Akun SIMPKB Untuk GTK Baru Yang Belum Mengikuti UKG Untuk Akses Program Guru Belajar Seri PPPK"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel