Jangan Salah, Rice Cooker Bisa Juga Untuk Membuat Pop Corn Lho!

Rasanya sangat menyenangkan jika waktu luang anda digunakan dengan kumpul bareng bersama keluarga. Walau hanya sekedar berkumpul bersama dengan memutar film favorit keluarga atau sambil mendengarkan musik kesukaan sungguh menyenangkan bukan. Apalagi jika waktu santai anda dibarengei dengan menyantap makanan ringan yang bisa anda buat sendiri.

Biasanya kaum ibu yang paling berinisiatif untuk membuat suasana santai itu lebih terasa. Mereka secara kreatif menghidangkan makanan ringan buatan rumahan yang pastiny tidak kalah lezat untuk menemani saat santai di rumah. Makanan ringan tersebut dibuat secara sederhana dengan mamanfaatkan alat yang ada di rumah. Hal tersebut tidak usah meroggoh isi saku yang dalam bukan?...hehehe.

Banyak jenis makanan ringan yang bisa anda santap sambil santai dengan menonton TV. Salah satu diantaranya adalah pop corn misalnya, makanan ini sudah tidak asing lagi di telinga kita. Jika sengaja kita beli yang jadi repot juga karena harus pergi meninggalkan rumah sementara anda ingin santai dan beristirahat. pop corn sebenarnya bisa anda buat di rumah dengan tidak perlu repot menyediakan peralatan khusus. Hanya dengan bantuan alat rice cooker anda sudah bisa membuat pop corn sendiri.

Ternyata rice cooker adalah alat yang serba guna tidak hanya digunakan untuk menanak nasi saja, tetapi untuk membuat pop corn juga bisa. Anda pengen tahu caranya bagaimana membuat pop corn dengan rice cooker, berikut adalah langkah langkahnya.

pop corn

Bahan:

  • Jagung pop corn
  • margarine/mentega secukupnya

Alat:

  • Rice cooker

Cara Membuat:

  • Tuangkan mentega seukupnya kedalam rice cooker hingga meleleh
  • Masukan jagung pop korn ke dalam lelehan mentega dan tutup rapat 
  • Biarkan selama kira-kira 5 - 10 menit hingga terdengar bunyi meletup-letup
  • Setelah bunyi meletup-letup berhenti itu artinya pop korn sudah jadi
  • Selanjutnya buka tutup rice cooker kemudian tuangkan pop corn kedalam wadah
  • Lakukan cara yang sama jika bahan masih tersedia
  • Pop corn yang gurih dan renyah siap anda nikmati
Membuat pop corn dengan rice cooker ternyata lebih aman dan cepat. Selain itu tidak perlu repot dengan menyalakan kompor sehingga dijamin lebih bersih.

Belum ada Komentar untuk "Jangan Salah, Rice Cooker Bisa Juga Untuk Membuat Pop Corn Lho!"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel